PLN Listriki Desa-Desa Terpencil di Pulau Bawean


Bawean adalah sebuah pulau yang terletak di Laut Jawa, sekitar 80 mil atau 120 kilometer sebelah utara Gresik. Bawean memiliki potensi alam wisata bahari yang begitu indah. Bawean memiliki dua Kecamatan yaitu Sangkapura dan Tambak dengan jumlah penduduk sekitar 70.000 jiwa yang merupakan akultirasi dari beberapa etnis yang berasal dari pulau Jawa, Madura, Kalimantan, Sulawesi dan Sumatera. Penduduk Bawean kebanyakan memiliki mata pencaharian sebagai nelayan dan petani.

Sebagai bentuk komitmen PLN untuk menerangi seluruh pelosok negeri, PLN rayon Bawean Bersinergi dengan Koramil Sangkapura Bawean melistriki desa-desa terpencil di daerah Dusun Sungai Terus Desa Balik Terus, Kecamatan Sangkapura Bawean. Slah satu yang sudah selesai dan akan diresmikan PLN adalah dusun Sungai Terus Desa Balik Terus. Desa Balik Terus merupakan salah satu desa yang mempunyai kontur perbukitan dan sulit ditembus. Dengan kondisi ekstrim tersebut PLN berhasil membuat jaringan baru dan resmi dioperasikan pada Selasa (12/12).

Menghadapi kondisi georafis yang serba sulit tidak menyurutkan tekad dan semangat PLN untuk melistriki dusun Sungai Terus Desa Balik Terus dengan total 168 pelanggan. PLN melakukan pekerjaan perluasan jaringan tegangan menengah (JTM) di Desa Balik Terus sepanjang 2.370 kms, jaringan tegangan rendah (JTR) sepanjang 2.250 kms dan trafo dengan kapasitas 100kVa.

Peresmian pengoperasian jaringan distribusi tenaga listrik 20kV/220V dilakukan oleh Manager PLN Rayon Bawean, Hari Sucahyo bersama koramil Sangkapura Bawean dan Camat Sangkapura yang ditandai dengan menghidupkan Mini Circuit Breaker (MCB) dan pengisian pulsa listrik di salah satu rumah pelanggan desa tersebut.


Share on Google Plus

About Admin

0 komentar:

Post a Comment