Stakeholder Forum 2017, Wujud Sinergi PLN Dengan Stakeholder
Sebagai wujud sinergi PLN dengan Stakeholder, PLN kembali menggelar Multi Stakeholder Forum yang kali ini di adakan di Yogyakarta. Dalam acara ini dilakukan penandatangan MoU dengan 2 pelanggan, yaitu Real Estate Indonesia DPD DIY dan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia DIY, serta penandatangan SPJBTL dengan Perum Telekomunikasi, PT Bejo Lumintu, dan PT Bidakara Indah Sejahtera.
Pada kesempatan tersebut PLN juga memberikan apresiasi kepada pelanggan yang tertib dalam membayar listrik. Kelima pelanggan yang diberikan penghargaan adalah Pemda DIY, Bank Indonesia, PT KAI, PT Adi Satria Abadi, dan Universitas Sanata Dharma.
Sementara itu, Sri Sultan Hamengkubowono X menyatakan apresiasi atas keterbukaan PLN dalam menerima masukan berupa feedback dari pelanggan atas pelayanan PLN. "Saya memberikan apresiasi setinggi tingginya kepada PLN yang telah melaksanakan sharing session layanan kepada para pelanggan, acara ini tentunya disemangati oleh kinerja kualitas pelayanan untuk lebih baik". Dia berpesan , keluhan yang sering muncul seperti pemadaman dan penipuan yang mengatasnamakan PLN hendaknya dapat direspon secara cepat sehingga tidak menciptakan citra yang buruk. "Saya berharap PLN akan terus maju dan berkembang," imbuhnya.
0 komentar:
Post a Comment